Banyak cewe senang bermain game melalui media konsol Wii, Xbox 360 , PS 3 atau PC. Namun, pengalaman cewe bermain dapat diubah oleh apa yang orang katakan tentang para gamer cewe. Meskipun ada banyak cewe yang suka bermain game seperti Call of Duty atau Left4Dead, beberapa orang berpendapat bila cewe tidak layak bermain game tersebut karena gender mereka.
Hal ini dapat membuat mereka ingin berhenti bermain sama sekali, meskipun sebagian besar tidak membiarkan hal itu terjadi kepada mereka. Berikut 5 hal tentang game yang dibenci gamer cewe.
1.Orang yang tidak percaya
Gamer cewe pasti paling sering di bilang,”cc hode yah?” Saat ada pemain yang mulai mempertanyakan gender. Entah itu penasaran atau sekedar menebak, tapi lebih banyak gamer cowo yang lebih suka menanyakan nya, dengan cara tersebut merupakan cara halus seperti ,”cc cewe atau cowo?”. Dan banyak pula yang lebih memilih tidak percaya saat para gamer cewe mengakui gender nya.
2.Gamer cewe hanya main game “feminim”
Dari beberapa pengalaman dari beberapa gamer cewe yang dikumpulkan oleh game8. Saat berkenalan dengan sesama gamer di kantor atau sekolah baru. Mereka pasti akan mengatakan, “Pasti maen game dance yah?” saat para gamer cewe mengatakan bila mereka adalah gamer.
3.Diremehkan
Sering kali para gamer cewe diremehkan dengan alasan “lady’s first” atau “mengalah karena wanita”. Bahkan gamer cowo ada yang tidak mau mengakui kekalahan nya jika melawan gamer cewe. Padahal para gamer cowo tidak tahu bahwa gamer cewe harus bekerja 2 kali lebih keras dari para pria untuk mengalahkan mereka, harusnya para gamer cowo sportif karena para gamer cewe selalu menghargai lawan mereka.
4.Asal Bicara
Main Game tanpa percakapan satu sama lain itu memang hampa, tapi sudah seharusnya ada batasan dalam penggunaan kalimat kamu. Kenali dulu siapa lawan percakapan kamu sebelum mengeluarkan kata – kata tidak senonoh. Gamer cewe paling tidak suka dengan gamer cewe yang dengan mudahnya mengeluarkan kata – kata tidak berguna dan asal hanya karena terpancing emosi.
5.Stereotype
Banyak orang menganggap bahwa gamer cewe itu wanita gendut yang tidak mandi selama 1 minggu. Mereka memang gamer, tapi mereka juga wanita. Jadi, bukan berarti gamer cewe itu tidak tahu cara mengurus diri sendiri, rumah dan keluarga mereka.
Sumber